Saturday, June 18, 2016

SOLUSI




SOLUSI
Ketika kata ini di dengar oleh mereka siapa saja yang merasa kalau dia sedang di timpa ujian, itu adalah kata yang di tunggu-tunggu. Di dalam dunia pendidikan argumentasi dan opini sangatlah penting agar pemecahan sebuah solusi itu lebih maksimal.
Dan ketika ada suatu organisasi yang mana di dalamnya itu terdapat orang-orang yang begitu pintar-pintar dan aktif, pasti lah ketika ada suatu permasalahan mereka akan cepat tanggap untuk segera memecahkan masalah tersebut.
Ada sebuah organisasi di sebuah yayasan yang mana kalau sudah bicara tentang senioritas sangatlah berlaku, sampai mereka yang merasa senior terkadang menyalah gunakan senioritas tersebut. Dan itu pun termasuk kedalam keorganisasian yang sudah berkembang namun ada yang masih mengganjal ketika pemecahan suatu masalah, mereka selalu mencari solusi yang terbaik, dan itu hanya dengan jangka waktu pendek menurut saya, dan mereka selalu mengganti dan merubah setip solusi dan kebijakan itu ketika mereka merasa bahwa solusi itu tidak ada pengaruhnya, padahal hanya dengan waktu yang singkat.
 Kesimpulan yang bisa saya ambil yaitu memang kita itu harus selalu mencari jalan terbaik, akan tetapi jalan terbaik itu tak akan baik ketik perjalanan menuju kesana tidak dengan cara yang baik dan singkat, dan untuk mencoba sebuah solusi itu butuh waktu yang tidak sebentar,apalagi kalau memang mengatur manusia, mereka itu bukan bebek yang kalau di pukul langsung ikut, mereka mempunyai akal dan pikiran, dan mereka pun mempunyai opini, jadi satu yang kurang, yaitu apa? Istiqomah, betul itu mencoba istiqomah dalam menjalankan solusi, dan memperbaiki bukan merubah setiap kebijakan dan solusi yang telah ada.

No comments:

Post a Comment